Bangun Kerjasama Promosi Pariwisata Antara ASEAN dan India, Cruise Dialogue Asean-India 2024 Digelar di Kota Sabang

Date:

Share post:

SABANG| Kementerian/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif berkolaborasi dengan BPKS Sabang dan Pemerintah Provinsi Aceh akan menyelenggarakan ASEAN – India Cruise Dialogue sebagai bentuk implementasi dari ASEAN – India Cooperation Work Plan 2023-2027.

Forum ini bertujuan untuk mempertemukan semua pemangku kepentingan terkait eksplorasi potensi untuk menghubungkan ASEAN – India sebagai rute cruise tourism. Selain akan dihadiri oleh unsur Manajemen dan Dewan Pengawas BPKS serta unsur Pemerintah Kota Sabang, Forum Cruise Dialogue ASEAN – India yang akan dilaksankan pada Selasa – Rabu, 29-30 Oktober 2024 di Pemko Sabang ini juga dihadiri oleh pembicara dan peserta dari Negara Anggota ASEAN, termasuk pemerintah, sektor swasta, pengelola pelabuhan, asosiasi pariwisata, akademisi, dan pelaku industri pelayaran internasional.

Sebelumnya, pada pertemuan Menteri Pariwisata ASEAN dan India yang dilaksanakan pada 4 februari 2023 lalu telah disahkan Rencana Kerja Pariwisata ASEAN-India 2023-2027 untuk mengidentifikasi pengembangan pariwisata kapal pesiar sebagai salah satu agenda prioritasnya untuk memperkuat konektivitas antar wilayah yang di perkuat dengan Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM 4 Tahun 2022 tentang Pelayanan Kapal Wisata Asing (Yacht) dan Kapal Pesiar (Cruise Ship) Asing di Perairan Indonesia.

- Advertisement -

Pada kesempatan itu, Kepala BPKS Iskandar Zulkarnaen menyebutkan, Cruise Dialogue yang diprakarsai oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif bersama BPKS ini diharapkan akan memberikan dampak positif pada pengembangan Pariwisata Pelayaran sebagai salah satu sektor dengan pertumbuhan tercepat di Negara Anggota ASEAN (AMS) dan India.

“Forum dialog ini memiliki potensi besar untuk mempromosikan destinasi, merangsang pembangunan infrastruktur dan konektivitas, membuka peluang lapangan kerja, dan memberdayakan ekonomi lokal disekitar destinasi khususnya di Kawasan Sabang,” tegas Zulkarnaen didampingi Deputi Komersil dan Investasi Jaliteng Pribadi Senin (28/10).

Sementara itu Jaliteng Pibadi menambahkan pada Forum Cruise Dialogue ini akan diisi dengan Presentasi, Diskusi Ahli tentang Pariwisata Kapal Pesiar, Peluang Bisnis dengan harapkan akan tersedianya data dan fakta tentang strategi kebijakan, peluang dan tantangan serta mengeksplorasi kemungkinan menghubungkan ASEAN – India sebagai rute pelayaran potensial.

Dalam kesempatan itu selain Kepala BPKS, juga turut hadir sebagai Narasumber, Martini M. Paham Deputi Menteri Sumber Daya dan Kelembagaan Kementerian luar Negeri Indonesia, Rifanie Deputi Direktur Pelayaran Internasional, Kementerian Perhubungan, Mohamed Hafiz Marican Direktur Area Singapore Tourism Board / Dewan Pariwisata Singapura untuk Jakarta, Wattana Choksuvanich Ketua Asosiasi Bisnis Kapal Pesiar Thailand, Sedia Yasa Direktur Pelaksana wilayah Asia serta perwakilan Agensi Ben Line Matt Jolly.

- Advertisement -

Selain menggelar dialog kapal pesiar para tamu dan undangan juga mengikuti agenda lainnya seperti kunjungan lapangan tourism destination, meninjau fasilitas layanan pendukung serta penutupan dengan makan malam bersama di Kantor BPKS.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img

Related articles

Disbudpar Kota Bandung Dorong Sinergi Mitra untuk Kembangkan Kampung Wisata Kreatif

Kota Bandung memiliki delapan Kampung Wisata Kreatif (KWK) yang berperan penting dalam sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Kampung-kampung...

Kunjungan MS. Crystal Symphony Bab Baru Pesona Pariwisata Kapal Pesiar di Kawasan Sabang

Sabang sekali lagi menunjukkan posisinya sebagai Destinasi wisata unggulan Wisatawan Mancanegara dengan menyambut kedatangan kedua kalinya kapal pesiar...

Hadapi Kenaikan PPN 12% pada 2025, Kemenpar: Paket Wisata Murah Jadi Opsi

Traveler atau wisatawan udah banyak yang membicarakan Kenaikan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) menjadi 12% yang akan diberlakukan pada...

Jurnalisme Warga di Margasari, Lampung Timur: Dukung Ketahanan Pangan dan Promosi Potensi Lokal

Warga Desa Margasari dan Desa Muara Gading Mas, Kecamatan Labuhan Maringgai, Kabupaten Lampung Timur, tengah gencar mempromosikan potensi...